Jumat, 09 Januari 2009

Persija Jakarta vs Arema Indonesia


OCEANnews - Arema Indonesia tidak bermain maksimal saat melawan Persija Jakarta dan itu membuat Persija Jakarta merangkak ke posisi tiga klasemen sementara Superliga Indonsia setelah mencatat kemenangan 2-1 atas Arema Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta. Tambahan tiga poin itu membuat Persija mengumpulkan nilai 17 dari delapan laga yang sudah dijalani. Raihan angka ini sama dengan Semen Padang, namun Persija kalah selisih gol. Sedangkan Arema harus puas berada di peringkat keempat dengan poin 14.

Duel antara Persija dan Arema berlangsung sengit, karena kedua tim memperagakan permainan terbuka. Persija berambisi membalas kekalahan pada musim lalu, sedangkan Arema ingin kembali ke posisi dua klasemen sementara.

Laga baru berjalan tujuh menit, tim tamu justru yang memberikan ancaman terlebih dahulu. Kiper Hendro Kartiko harus bekerja keras untuk menepis bola tandukan kapten tim Arema Pierre Njanka.

Persija mencoba merespon permainan agresif Arema dengan melakukan tekanan ke pertahanan tim Singo Edan. Namun penyelesaian akhir yang buruk membuat Persija minim mendapatkan peluang emas. Arema justru yang mendapatkan peluang emas di menit ke-18. Tapi sundulan striker Noh Alam Shah membentur mistar gawang.

Menjelang babak pertama usai, Persija akhirnya mampu unggul lebih dulu dari lawannya. Setelah melewati barisan belakang Arema, Greg Nwokolo pun menceploskan bola ke arah gawang yang gagal diantisipasi kiper Kurnia Meiga.

Di babak kedua, jalannya pertandingan tidak jauh berbeda dibandingkan babak pertama. Kedua tim tetap memperagakan permainan agresif untuk mengungguli lawan-lawannya.

Arema terlebih dahulu menggebrak pertahanan Persija sejak babak kedua digulirkan. Sejumlah peluang berhasil diperoleh tim besutan Miroslav Janu ini melalui Noh Alam Shah, namun tidak membuahkan gol.

Pada menit ke-69, Persija justru berhasil menggandakan keunggulan atas lawannya. Berawal dari kesalahan barisan belakang Arema dalam mengantisipasi lemparan ke dalam, Agu Cashmir yang tidak terkawal mendapat bola, dan menggiringnya ke kotak penalti. Setelah mengecoh pemain belakang, Agu menceploskan bola ke dalam gawang.

Arema langsung memberikan respon untuk mengejar defisit dua gol. Upaya itu membuahkan hasil pada menit ke-72 melalui sundulan Roman Chmelo yang memanfaatkan tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Persija.Njanka nyaris menghadirkan blunder di pertahanan Arema pada menit ke-86. Keberaniannya menguasai bola di kotak penalti dapat diserobot M Nasuha. Beruntung bola masih melambung di atas mistar gawang.

Setelah memperagakan permainan menyerang, kedua tim tidak bisa menambah pundi-pundi golnya, sehingga pertandingan pun diselesaikan dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.

The Era Of Sport Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger